bjb Kredit Kepemilikan Rumah
Helo Indonesia

Banjir Bandang Genangi 11 Desa di 4 Kecamatan Kabupaten Pesawaran

Helo Lampung - Nasional -> Peristiwa
Selasa, 21 Maret 2023 21:34
    Bagikan  
Banjir Bandang Genangi 11 Desa di 4 Kecamatan Kabupaten Pesawaran

Banjir bandang dengan arus cukup kencang menggenangi 11 desa di empat kecamatan Kabupaten Pesawaran (Foto Rama/Helo Indonesia Lampung)

LAMPUNG, HELOINDONESIA,COM -- Usai hujan deras sekitar dua jam, dua sungai, Way Padang Ratu dan Way Semah, meluap deras hingga menggenangi 11 desa di empat kecamatan Kabupaten Pesawaran, Selasa (21/3/2023), pukul 19.40 WIB.

Pantauan "Helo Indonesia Lampung" hingga pukul 20.30 WIB, banjir bandang  setelah hujan deras sejak pukul 17.00 WIB itu menggenangi Kecamatan Gedong Tataan, Waylima, Kedondong, dan Kecamatan Negerikaton.

Di Kecamatan Gedong Tataan, banjir bandang menggenangi empat desa, yakni Desa Gedong Tataan, Desa Bagelen, Desa Cipadang, Desa Karang Anyar.

Untuk Kecamatan Waylima, banjir bandang menggenangi lima desa, yakni Desa Padang Manis, Desa Gedung Dalom, Desa Baturaja, Desa Banjar Negeri, Desa Kota Dalom.

Kecamatan Kedondong, banjir bandang menggenangi satu desa, yakni Desa Gunungsugih. Sedangkan Kecamatan Negerikaton, banjir bandang menggenangi Desa Kagungan Ratu.

Hujan deras terjadi mulai pukul 17.00 WIB dan mulai berhenti pada pukul 19.00 WIB. "Hujan sangat deras merata dari Kota Bandarlampung sampai di Kabupaten Pesawaran," kata Randy, warga Desa Sukaraja, Kecamatan Gedong Tataan.

Yuni, warga Desa Gedong Tataan, mengatakan air sungai meluap setelah hujan deras berhenti. "Banjir bandang ini pak, hujan sudah berhenti tiba-tiba air sungai meluap hingga ke rumah," katanya.

Ia mengaku meninggalkan rumah bersama keluarga karena arus banjir sangat deras dan khawatir membahayakan keluarganya. "Bahaya, arusnya kencang. Kami langsung lari dan sementara mengungsi," pungkasnya. (Rama)