bjb Kredit Kepemilikan Rumah
Helo Indonesia

Mc Donalds Ditegur DLH BL, Sumur Warga Jadi Keruh dan Bau di Lungsir

Helo Lampung - Nasional -> Peristiwa
Senin, 13 Maret 2023 10:21
    Bagikan  
Mc Donalds Ditegur DLH BL, Sumur Warga Jadi Keruh dan Bau di Lungsir

Lurah Gulakgalik pernah geram gara-gara pembangunan rumah makan siap saji ini. (Foto Hajim/Helo Indonesia Lampung)

LAMPUNG, HELOINDONESIA.COM -- Kali kedua, Pemkot Bandarlampung menegur keberadaan McDonald's di pertigaan Jl. Pangeran Diponegoro-Jl. Rasuna Said, kelurahan Gulak- Galik, Telukbetung Utara, Kota Bandarlampung.

Kali ini, Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Bandarlampung melayangkan surat teguran atas tercemarnya sumur warga jadi keruh dan berbau diduga akibat pembuangan limbah rumah makan siap saji tersebut.

Sebelumnya, ketika jelang pembukaan rumah makan itu akhir tahun lalu, Lurah Gulakgalik Eeng Zamhir sempat geram gara-gara pembangunannya diduga mengangkangi aturan, tak mengantongi izin pembangunan dan amdal.

Saat itu, Rabu (14/12/2022), Lurah Gulak Galik Eeng Zamhir juga heran melihat restoran siap saji tersebut sudah mau launching. Dia pikir hanya rumah makan biasa tidak permanen.

Kali ini, DLH Kota Bandarlampung melayangkan surat teguran kepada Restoran McDonald's soal limbah yang diduga mencemari sanitasi warga. Mereka menyikapi adanya pengaduan masyarakat.

Dalam surat teguran itu, jelasnya, pihaknya meminta McDonald's untuk memberikan air bersih kepada warga yang terdampak dan menguji lab air yang dimiliki warga tersebut. (MIKI)