bjb Kredit Kepemilikan Rumah
Helo Indonesia

Dapat E-tilang Karena Bonceng Poncong Tanpa Helm, Ada Bayangan Hitam dan Putih

Satwiko Rumekso - Nasional -> Peristiwa
2 jam 30 menit lalu
    Bagikan  
Bonceng pocong Pasuruan
Ussfeeds

Bonceng pocong Pasuruan - Foto bonceng motor dari bayangan hitam jadi putih

HELOINDONESIA.COM -Sebuah video yang menunjukkan rangkaian foto seorang pengendara sepeda motor yang membawa penumpang bersosok putih yang disebut pocong telah menjadi viral di media sosial. Dalam video tersebut, pengendara dikabarkan terkena e-Tilang di Pasuruan.

Kasat Lantas Polres Pasuruan, AKP Deni Eko Prasetyo, menegaskan bahwa foto-foto dalam video itu adalah hoaks. Ia menjelaskan bahwa pengendara motor tersebut ditilang bukan karena membawa penumpang bersosok pocong, tetapi karena tidak mengenakan helm.

Baca juga: Viral, Pelaku Tabrak Lari di Ponorogo yang Akibatkan Korban Tewas Telah Tertangkap

"Itu tidak benar. Pengendara ditilang karena tidak membawa helm. Kejadian ini berlangsung di Jalan Ahmad Yani, Bangil, pada 8 Agustus 2024," ujar Deni pada Selasa (10/9/2024).

Deni kemudian menunjukkan foto asli yang diambil dari sistem ETLE. Dalam foto tersebut, tidak terlihat sosok putih yang membuat heboh tersebut.

"Di belakangnya memang ada bayangan, tetapi itu hanya efek cahaya yang terlihat berwarna putih," jelasnya.

Baca juga: Ketum PDIP Megawati Digugat, Bisa Berdampak Mega Reformasi di Tubuh Partai

Ada kemungkinan direkayasa secara digital, sehingga bayangan itu berubah menjadi warna putih dan viral di media sosial. Rangkain foto bayangan hitam dan putih yang dimaksud Deni juga bisa di lihat diunggahan @ussfeeds

Ia juga menambahkan bahwa pengendara tersebut sudah membayar denda tilang sesuai dengan ketentuan yang berlaku. "Sanksi tilang sudah dibayar," katanya,

Sebelumnya, postingan mengenai pengendara yang membawa penumpang pocong ini sempat viral di platform Twitter (sekarang X) oleh pengguna akun @idaman_makmu. Postingan tersebut telah dilihat oleh 2 juta orang dan dibagikan ulang oleh 11 ribu akun, serta mendapatkan 60 ribu like.

"pov lu ketilang karena
gak bawa sim ❎,
gak bawa STNK ❎
gak bawa helm ❎
poci nya gak pake helm ✅
kejadian di Pasuruan lagi ????????," tulis akun @idaman_makmu yang dilihat detikJatim, Selasa (10/9/2024).***