Helo Indonesia

Kementerian PUPR Pastikan Geber Perbaikan Jalan Rusak Mulai Juli

Nabila Putri - Nasional -> Peristiwa
Jumat, 26 Mei 2023 07:16
    Bagikan  
Kementerian PUPR Pastikan Geber Perbaikan Jalan Rusak Mulai Juli

(Foto Ist/Helo Indonesia Lampung)

LAMPUJG,BHELOINDONESIA.COM - Menteri PUPR Basuki Hadimuljono memastikan perbaikan jalan rusak digeber mulai bulan Juli nanti. Selain Lampung, perbaikan jalan serupa juga dilakukan di Sumatera Utara dan Jambi.

Bulan Mei ini, Kementerian PUPR menyelesaikan Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) dengan Kementerian Keuangan. Pada bulan Juni, pelaksanaan lelang dengan cara tender ataupun e-catalog.

"Pada bulan Juli, pengerjaan perbaikan jalan mulai dikebut sesuai perintah Presiden Jokowi," kata Menteri PUPR Basuki Hadimuljono kepada awak media, Kamis (25/5/2023).

Berdasarkan Instruksi Presiden (Inpres) No 3 Tahun 2023 tentang Percepatan Peningkatan Konektivitas Jalan Daerah, pemerintah pusat menyiapkan Rp 32,7 triliun untuk memperbaikinya pada tahun 2023.

Tahap pertama, Rp 14.9 triliun dari total Rp 32,7 triliun buat perbaikan jalan untuk Lampung, Jambi, dan Sumut yang pernah dicek langung Presiden Jokowi ke tiga daerah tersebut.

Saat meninjau jalan rusak di Lampung, Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan mengucurkan anggaran kurang lebih Rp 800 miliar untuk 15 ruas jalan sepanjang 29 km kawasan pertanian dan tambak udang.

Kawasan-kawasan jalan provinsi yang menghubungkan lintas tengah dan lintas timur Trans Sumatra untuk mendukung kawasan pertanian dan tambak udang di Provinsi Lampung.

Ketika ke Lampung, Presiden Jokowi meninjau ruas jalan Sp. Korpri-Purwotani atau jalan akses Tol Itera/Kotabaru dan ruas jalan Simpang Kota Gajah - Simpang Randu, Provinsi Lampung.

Jokowi mengatakan, masyarakat harus tahu bahwa penanggungjawab pengelolaan jalan berbeda tergantung jenis jalannya. Pelaksana kewenangan jalan nasional oleh pemerintah pusat, jalan provinsi oleh gubernur, jalan kabupaten/kota oleh bupati dan wali kota.

"Tapi karena kerusakan jalan daerah ini memang sudah lama, perbaikannya akan diambil alih oleh Pemerintah Pusat. Tahun ini khusus untuk Lampung, Pemerintah Pusat akan mengucurkan anggaran kurang lebih Rp 800 miliar untuk 15 ruas jalan daerah," ujar Jokowi, Jumat (5/5/2023).

Menurut data tahun 2022, Provinsi Lampung memiliki 99 ruas jalan provinsi sepanjang 1.693 km dengan kondisi mantap 77%. Serta 6.591 ruas jalan kabupaten sepanjang 17.774 km dengan kondisi mantap 50%.

Adapun jalan nasional di Lampung sepanjang 1298 km dengan kemantapan 95%. (HBM)