bjb Kredit Kepemilikan Rumah
Helo Indonesia

Percantik Kawasan Kampung Kali Semarang, DPU Tambah Lampu Sorot Pedestrian

Rabu, 21 Agustus 2024 21:10
    Bagikan  
Percantik Kawasan Kampung Kali Semarang, DPU Tambah Lampu Sorot Pedestrian

LAMPU: Sepanjang kawasan Kampung Kali Semarang tampak cantik dan estetik dengan adanya tambahan lampu-lampu yang menyorot pepohonan dan sekitar taman. Foto: Dok

SEMARANG, HELOINDONESIA.COM -Sepanjang kawasan Kampung Kali Semarang tampak cantik dan estetik dengan adanya tambahan lampu-lampu yang menyorot pepohonan dan sekitar taman.  Pemerintah Kota (Pemkot) Semarang melalui Dinas Pekerjaan Umum (DPU) terus mempercantik pedestrian di sekitar Kampung Kali Semarang terutama pada malam hari.

Salah satunya dengan menambahkan penerangan lampu flood light di pohon-pohon dan spot light di taman kota. Di bawah pohon-pohon yang juga untuk pedestrian, terlihat semakin terang benderang. Suasana tersebut menambah pemandangan di kawasan Kampung Kali lebih hidup.

Kepala DPU Kota Semarang Suwarto mengatakan, tujuan dari penambahan lampu sorot ini selain sebagai penerangan di malam hari, juga untuk mempercantik estetika kota.  "Kampung kali ini sebagai salah satu kawasan di segitiga emas, sehingga kami tambah penerangan di jalur pedestrian pada malam hari. Ini kan sekaligus mempercantik estetika kota sehingga masyarakat dapat memanfaatkan sebagai ruang publik," kata Suwarto, Rabu (21/8/2024).

Pemasangan flood light dan spot light di pohon dan taman kota sudah dilakukan mulai Juni dan selesai Agustus 2024 oleh DPU Kota Semarang.  Pihaknya, mengucurkan anggaran Rp. 200 juta untuk pengadaan lampu pohon dan lampu taman tersebut.

Desain

"Anggaran untuk pengadaan lampu ini Rp. 200 juta. Untuk saat ini baru di Kampung Kali, untuk berikutnya akan kami coba desain di jalur taman pedestrian menuju bandara Ahmad Yani," paparnya.

Pihaknya mengaku telah mengantisipasi adanya pencurian dan pengrusakan terhadap lampu di Kampung Kali. "Untuk lampu yang di pohon, kami sertakan kerangkeng lampu, dan untuk lampu-lampu tanaman kami tanam sehingga harapannya sulit untuk dicuri," imbuhnya.

Suwarto berharap masyarakat ikut serta menjaga dan merawat taman kota dan pedestrian yang telah ditata cantik dan estetik termasuk mengawasi jika ada pencurian di area tersebut. (ADE)