bjb Kredit Kepemilikan Rumah
Helo Indonesia

Enam Mantan Gubernur Kalimantan Selatan Terima Penghargaan

Anang Fadhilah - Nasional -> Peristiwa
5 jam 23 menit lalu
    Bagikan  
Penghargaan Mantan Gubernur Kalsel
Pemprov Kalsel

Penghargaan Mantan Gubernur Kalsel - Enam Mantan Gubernur Kalimantan Selatan Terima Penghargaan dari Gubernur Kalsel (ist/helokalsel)

BANJARBARU, HELOINDONESIA.COM - Halaman Kantor Gubernur Kalimantan Selatan Jalan Aneka Tambang, Trikora Palam Cempaka Kota Banjarbaru menjadi lokasi perayaan istimewa dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (RI) ke-79.

Gubernur Kalimantan Selatan, Sahbirin Noor, memberikan penghargaan kepada enam mantan Gubernur Kalimantan Selatan sebagai bentuk penghargaan atas jasa dan kontribusi mereka terhadap pembangunan provinsi ini.

Dalam sambutannya, Sahbirin Noor menyatakan, “Saya ingin mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semua mantan Gubernur Kalimantan Selatan atas dedikasi dan pengabdian mereka dalam membangun daerah ini.” katanya Sabtu (18/8/2024).

Penghargaan pertama diberikan kepada Rudy Ariffin, Gubernur periode 2005-2015, dan Sjachsam Sarkawi, yang diterima oleh anak dari Gubernur H. Sarkawi yang menjabat pada periode 1957-1959. Penghargaan selanjutnya diberikan kepada istri-istri mantan Gubernur sebagai perwakilan: Syahrizada Soebardjo (istri Gubernur Soebardjo periode 1970-1980), Farida Hasan Aman (istri Gubernur Hasan Aman periode 1995-2000), dan Hj. Herlinawati Sjahril Darham (istri Gubernur Sjahril Darham periode 2000-2005), yang juga merupakan Ketua TP PKK Provinsi Kalimantan Selatan sebelumnya.

Di sela-sela acara, Gubernur Sahbirin Noor juga memberikan apresiasi kepada siswa-siswi berprestasi yang berhasil meraih kemenangan dalam lomba gerak jalan Piala Bergilir Gubernur Kalimantan Selatan.

Kategori 5 km untuk kelompok SMP/MTS dimenangkan oleh SMPN 32 Banjarmasin, yang meraih hadiah uang tunai sebesar Rp8 juta. Untuk kategori 10 km dari kelompok dewasa, juara pertama adalah SMAN 2 Banjarbaru, yang mendapatkan hadiah uang tunai sebesar Rp15 juta. Sementara itu, kategori 20 km untuk kelompok putra dewasa dimenangkan oleh Ditsamapta Polda Kalimantan Selatan, yang menerima hadiah uang tunai sebesar Rp23 juta.

Selain itu, Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI) Provinsi Kalimantan Selatan juga mendapatkan penghargaan pada peringatan HUT RI ke-79 sebagai bentuk penghormatan atas jasa-jasa mereka.

Gubernur Kalimantan Selatan juga membagikan buku profil yang memuat sejarah kepemimpinan gubernur dari masa ke masa, mulai dari Pangeran Mohammad Noor (PM Noor) pada periode 1956-1959 hingga kepemimpinan saat ini.