bjb Kredit Kepemilikan Rumah
Helo Indonesia

Pelantikan PCNU Tubaba, Ustadz Subki: Dimanfaatkan Waktu untuk Memberikan Manfaat

3 jam 35 menit lalu
    Bagikan  
Pelantikan PCNU Tubaba, Ustadz Subki: Dimanfaatkan Waktu untuk Memberikan Manfaat

Ustadz Subki saat memberikan tausyiah (Foto Rohman/Helo Indonesia Lampung)

LAMPUNG, HELOINDONESIA.COM --Penceramah kondang Ustadz Subki Al Bughury mengisi tausiyah saat pelantikan Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba) Lampung, masa khidmat 2024-2029, di Lapangan Dayamurni, Kecamatan Tumijajar.

Ceramah Ustadz yang sering tampil di layar kaca itu disampaikan dengan bahasa yang mudah dimengerti. Sesekali diselingi humor, sehingga para hadirin yang hadir makin tertarik mendengarkannya hingga selesai.

“Nikmat yang paling mahal adalah nikmat iman Islam, harga iman kita lebih mahal daripada emas sebesar dunia,”kata penceramah Kondang, Ustadz Subki Al Bughury, Kamis (15/08/2024).

Maka pesan agama, jangan tinggalkan dunia kecuali dalam keadaan iman Islam, biar hidup kita miskin asalkan iman kita kaya. Insya Allah dunia akhirat hidup kita pasti bahagia, buat apa bergelimang harta tapi hidup tidak bahagia.”Hidup dengan iman pasti selamat,”tuturnya.

Dan saya yakin pengurus PCNU yg baru dilantik hari ini, bukan sekedar bicara akan tetapi diwujudkan dengan kerja nyata dan teruntuk pengurus PCNU yang sudah purnawirawan walaupun meninggal langit dan Bumi pun ikut menangis selama 40 hari karena amal perbuatan selama hidup.

“Dilangit ada dua pintu yaitu pintu turunnya rezeki dan pintu naiknya amal soleh,”ujar sang penceramah.

Lebih lanjut dia menjelaskan bahwa manusia berdasarkan sifatnya yang dominan, jika dia dikenal sebagai orang yang baik, sering membuat amal soleh, dia berbuat salah pun akan dianggap baik. Namun sebaliknya bila orangnya yang tidak pernah berbuat baik, dia mau sholat pun ke masjid orang-orang tidak percaya, dicurigai terus.

“Untuk itu, selama kita masih hidup didunia bermanfaatlah buat orang. Namanya umur kita tidak tahu. Sekarang kita diatas bumi, mungkin besok kita ada di dalam bumi. Makanya dimanfaatkan waktunya untuk memberikan manfaat,”Imbuhnya (Rohman).