bjb Kredit Kepemilikan Rumah
Helo Indonesia

Sebanyak 32 Paskibraka Kabupaten Tubaba, Dikukuhkan

2 jam 28 menit lalu
    Bagikan  

Putri putri terbaik Paskibraka asal tubaba (Foto Rohman/Helo Indonesia Lampung)

LAMPUNG, HELOINDONESIA.COM -–Sebanyak 32 putra putri terbaik asal sekolah se- Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba) Lampung, terpilih menjadi Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) pada upacara HUT ke-79 RI.

Ke 32 putra putri Paskibraka tersebut di kukuhkan oleh Penjabat (Pj) Bupati Tubaba, M. Firsada di Sesat Agung, Komplek Islamic Center, Kelurahan Panaragan Jaya, Kecamatan Tulangbawang Tengah (TBT), Kamis (15/08/2024).

“Secara nasional Paskibraka sudah dikukuhkan oleh Presiden RI dan bendera merah putih terbesar telah berkibar di Ibukota Nusantara (IKN),”kata M. Firsada dalam sambutannya.

Jadi, lanjut M. Firsada, tahun ini adalah tahun spesial karena upacara juga akan dilaksanakan di IKN kalimantan timur, dan setiap tahunnya kita selalu menyeleksi putra putri terbaik.

“Alhamdulillah tahun ini salah satu putri terbaik dari Kabupaten Tubaba menjadi petugas Paskibraka di Provinsi Lampung, walaupun belum terpilih di tingkat nasional namun ini adalah suatu kebanggaan bagi kita,”Ujarnya.

Seleksi ini benar benar-benar dilakukan dan dilihat dari kemampuan, tidak hanya fisik akan tetapi intelektual atau akademis kemudian kesehatan jasmani, kemampuan fisik, bakat atau talenta. Jadi sangatlah lengkap bila ingin menjadi anggota Paskibraka dan benar-benar transparan.

Satu kata ingin saya sampai kan, menjadi seorang kesatria tidaklah gampang, apa yang ada di hati, apa yang ada di pemikiran apa yang diucapkan harus menjadi satu dan bertanggung jawab rela berkorban.

“Jadi kalian hari ini sudah dikukuhkan tidak ada lagi kata-kata menghindar atau ada alasan apapun. Berikan kebanggaan kepada orang tua, karena orang tua sudah bangga melihat putra putri nya terpilih menjadi anggota Paskibraka. Karena momen 17 Agustus adalah momen kemerdekaan. Selamat bertugas selamat bekerja semoga kita terhindar dari kesalahan,”Imbuhnya (Rohman).