bjb Kredit Kepemilikan Rumah
Helo Indonesia

Tagar PrayforGorontalo Menggema di Medsos, Kota Gorontalo Sedang Tidak Baik-baik Saja !

Kamis, 11 Juli 2024 16:08
    Bagikan  
Tangkapan Layar
X @rravlth

Tangkapan Layar - Video Banjir Bandang Landa Kota Gorontalo

HELOINDONESIA.COM - Tagar #prayforgorontalo menggema di media soial imbas bencana banjir bandang yang melanda Kota Gorontalo pada, Rabu-Kamis (11/7/2024).

Banyak sekali unggahan video dari warganet X yang memperlihatkan situasi Gorontalo saat ini, air yang begitu deras berasal dari sungai dan drainase yang meluap langsung menghujam jalanan. Saking derasnya air sungai jadi terlihat seperti ombak dahyat yang menghantam tembok.

Bahkan dalam foto terlihat air sudah mencapai ketinggian dada orang dewasa, lalu di jalanan-jalanan kota pun terlihat air sudah menggenang dan mengganggu lalu lintas.

Baca juga: DAFTAR 29 Atlet Indonesia yang Dikirim Untuk Olimpiade Paris 2024, Cabor Badminton Ada Ginting, Jojo, Fajar/Rian dan Apri/Siti !

Hal tersebut diakibatkan oleh intensitas hujan yang tinggi sejak rabu. Dilaporkan oleh kompas.com kalau saat ini sebanyak 7.888 jiwa dan 2.026 rumah terdampak banjir luapan Sungai Moloupo, Bone dan Bolango dan Danau Limboto.  

Pemkot kota Gorontalo suadh menyiapkan tempat pengungisian yaitu di Kantor Wali Kota, aula Rumah Dinas Wali Kota, auditorium Universitas Negeri Gorontalo (UNG). 

Lalu ada di SMK Negeri 1 dan SMK 3 Kota Gorontalo, SDN 38 dan 341 Kota Gorontalo, serta Gedung Nasional Kota Gorontalo.

Seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) pun dikerahkan untuk bekerja sama membangun dapur umum dan menyiapkan makanan siap saji bagi warga terdampak.

Dengan adanya hal ini membuat para warganet ikut mendoakan tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini.

Baca juga: Persib Datangkan 2 Pemain Asing Baru dan Lepas 2 Pemain Berharga !