bjb Kredit Kepemilikan Rumah
Helo Indonesia

Wali Kota Eva Kucurkan Rp3,9 M buat 9.500 Kader Posyandu, Puskekel, dan Sub PPKBD, BKB

Helo Lampung - Nasional -> Peristiwa
Jumat, 3 Maret 2023 16:59
    Bagikan  
Wali Kota Eva Kucurkan Rp3,9 M buat 9.500 Kader Posyandu, Puskekel, dan Sub PPKBD, BKB

Wali Kota Eva Dwiana saat bertemu dengan para kader Posyandu, Puskekel, dan Sub PPKBD, BKB (Hajim)

LAMPUMG, HELOINDONESIA.COM - Sekitar 9.500 Kader Posyandu, Puskekel,dan Sub PPKBD, BKB bisa bernapas lega. Mereka akhirnya menerima insentif Rp3.9 miliar

Wali Kota Eva Dwiana langsung membagikan insentif  kepada seluruh Kader Posyandu Puskekel dan Sub PPKBD BKB se-Kecamatan Kota Bandarlampung yang didampingi kepala OPD dan camat serta lurah.

Untuk di kecamatan Labuhan Ratu ada sekitar 302  kader Posyandu, Puskekel, Sub PPKBD,BKB, yang pembagiannya di Lapangan Futsal Srikandi

Pemkot Bandarlampung  mengeluarkan anggaran sekitar Rp3.9  miliar  untuk Kader Posyandu, Puskekel, Sub PPKBD, BKB se-Kecamatan kota Bandarlampung,

"Hari ini, kita bagikan insentif  kepada seluruh  kader  posyandu dan Sub PPKBD, BKB, Puskekel, mudah-mudahan dengan PAD kita naik, ini bisa berjalan normal, dan juga bisa kita programkan untuk setiap bulan sekali mereka mendapatkan insentif, tapi perlu diingat ini bukan gajian, kalau uangnya ada kita bayarkan."kata  Walikota Bandarlampung Eva Dwiana

Lebih lanjut, Eva Dwiana menambahkan, untuk kader Posyandu harus paham Ini bukan gaji atau honor tapi insentif, jadi mohon maklum jika ada keterlambatan atau belum dibayarkan,"ucapnya

" Menurut Eva Dwiana  insentif ini kita bayar jika dananya ada, namun untuk semua kader posyandu jangan patah semangat untuk membantu Pemkot Bandarlampung memberikan penyuluhan Keluarga Berencana kepada masyarakat kota Bandarlampung, apalagi kita sedang giatnya menurunkan angka stunting, dengan adanya kader posyandu yang memberikan penyuluhan kepada masyarakat bagaimana hidup sehat di keluarga masing-masing,"tuturnya

" Jadi untuk kader Posyandu dan Faskes saling berkolaborasi dengan Pemkot Bandarlampung untuk menekan angka stunting di Kota Bandarlampung, memberikan penyuluhan-penyuluhan dan  harus kompak ,"jelasnya kepada awak media di Lapangan Futsal Srikandi, Jumat ( 3/3/2023)


Tadi juga sudah ada rembuk di masing kecamatan untuk menekan angka stunting, mudah-mudahan di kota Bandarlampung stunting ini hilang, harus ada kolaborasi dengan semua elemen masyarakat termasuk Kader Posyandu dan Puskekel,"harap Walikota Bandarlampung Eva Dwiana

Sementara, Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kota Bandarlampung Ramdhan mengatakan, anggaran yang dibagikan total 3,9 milyar perbulannya, untuk 9500 an kader tersebut.

"Insentif ini baru satu bulan saja di Januari yang kita bayarkan, sementara Februari belum," tukas Ramdhan.(Hajim)