bjb Kredit Kepemilikan Rumah
Helo Indonesia

Tenggelam di Sungai Banjir Kanal Timur, Warga Semarang Ditemukan Meninggal

Sabtu, 27 April 2024 19:41
    Bagikan  
Tenggelam di Sungai Banjir Kanal Timur, Warga Semarang Ditemukan Meninggal

Tim SAR gabungan saat mengevakuasi jenazah Suparman yang hanyut di Sungai BKT. Foto: basarnas

SEMARANG, HELOINDONESIA.COM - Suparman (40), warga Cilosari Barat RT 3 /RW 8 Kelurahan Kemijen, Kecamatan Semarang Timur, yang tenggelam di bawah jembatan Cilosari sungai Banjir Kanal Timur (BKT) Kota Semarang, pada Jumat (26/4) pukul 13.45 WIB, berhasil ditemukan oleh tim SAR gabungan dalam keadaan meninggal dunia pada Sabtu 27 April 2024.

"Korban berhasil ditemukan di muara Daerah Aliran Sungai Banjir Kanal Timur jarak dari tempat kejadian kurang lebih 1 km dalam keadaan meninggal dunia. Selanjutnya korban dibawa ke rumah duka," ungkap Kepala Kantor SAR Semarang Budiono, dalam keterangannnya, Sabtu 27 April 2024.

Baca juga: 230 Atlet Ikuti Kejurnas Tembak Reaksi di Semarang, Bona Beri Motivasi Tuan Rumah

Seperti diketahui, Suparman sedang menjaring di sungai bagian pinggir Daerah Aliran Sungai (DAS) Banjir Kanal Timur di Kelurahan Tambakrejo, tidak menyadari jika air sungai meninggi korban hanyut terbawa arus akhirnya tenggelam. Diduga air mengalami kenaikan permukaan air pasang laut tidak sadar tebawa arus tidak bisa berenang akhirnya tenggelam.

Operasi pencarian dan pertolongan tim SAR gabungan dibagi menjadi 2 Searcah Rescue Unit (SRU) SRU 1 melakukan penyisiran menggunakan perahu karet ke arah Utara sejauh 1 KM, SRU 2 melakukan penyelaman disekitar kejadian korban hanyut.

Baca juga: Peringati HUT ke-5, JBT Salurkan Paket Sembako di Bandungan

"Imbauan kepada masyarakat yang sedang beraktivitas di sungai untuk lebih hati-hati. Dengan ditemukannya korban maka operasi SAR dinyatakan selesai tim yang terlibat kembali kesatuannya masing-masing, "tutupnya. (Aji)