bjb Kredit Kepemilikan Rumah
Helo Indonesia

Cara Membuat Kode QR Pertamina untuk Pembelian BBM Subsidi

Restiyan Ningsih - Panduan Anda
2 jam 54 menit lalu
    Bagikan  
Pertamina
Pinterest

Pertamina - Cara Membuat Kode QR Pertamina untuk Pembelian BBM Subsidi

HELOINDONESIA.COM - Pemerintah Indonesia telah memberlakukan kebijakan baru terkait pembelian Bahan Bakar Minyak (BBM) bersubsidi, yaitu Pertalite dan Solar.

Salah satu syaratnya adalah adanya Kode QR yang terdaftar pada sistem Pertamina. Tujuannya adalah untuk memastikan penyaluran BBM bersubsidi tepat sasaran dan mencegah penyalahgunaan.

Cara Membuat Kode QR Pertamina

Untuk mendapatkan Kode QR Pertamina, Anda perlu melakukan pendaftaran melalui aplikasi MyPertamina atau website resmi Subsidi Tepat MyPertamina. Berikut langkah-langkah umumnya:

Baca juga: PAFI Selat Panjang: Mengukuhkan Peran Apoteker dalam Peningkatan Kualitas Pelayanan Kesehatan

1. Siapkan Dokumen yang Diperlukan

Persiapkan dokumen yang dibutuhkan di antaranya foto KTP, foto STNK (depan dan belakang), foto kendaraan (tampak depan dan sisi kanan kiri), dan nomor polisi kendaraan.

2. Kunjungi Website MyPertamina

Selanjutnya, kamu bisa menggunakan laptop atau PC kamu dengan mengunjungi website https://subsiditepat.mypertamina.id/

3. Mengisi Formulir Pendaftaran

Selanjutnya, kamu harus mengisi beberapa data diri dan data kendaraan yang dibutuhkan untuk verifikasi. Ikuti instruksi yang diberikan. Pastikan untuk mengisinya dengan benar dan lengkap agar proses verifikasi lebih cepat.

Baca juga: Raffi Ahmad Jalani Terapi Dokter Terawan, Gak Cuma Satu, Malah Nambah

4. Tunggu Konfirmasi

Setelah pengisian selesai semua, kamu hanya tinggal menunggu konfirmasi dari pihak Pertamina mengenai data-data yang kamu isikan untuk mendapatkan barcode Pertamina. Kurang lebih, kamu akan menunggu sekitar 7 hari kerja. Konfirmasi ini akan dikirimkan melalui e-mail yang sudah kamu isikan di formulir pendaftaran tadi.

5. Mendapatkan Barcode

Setelah sukses kamu akan mendapatkan kode QR kamu atau barcode Pertamina, selanjutnya kamu bisa menyimpanya dengan cara diunduh.

Untuk informasi lebih lengkap dan terbaru mengenai pendaftaran Kode QR Pertamina, Anda bisa mengunjungi website resmi Pertamina atau menghubungi call center Pertamina.