Helo Indonesia

REKOMENDASI Motor Matic Murah Under Rp 20 Juta Selain BeAt dan Mio

Minggu, 2 Juni 2024 14:05
    Bagikan  
Foto
TVS Motor

Foto - Motor TVS Dazz

HELOINDONESIA.COM - Motor menjadi tunggangan yang wajib bagi orang-orang perkotaan, itu dikarenakan mobilitas sangat diperlukan misalnya ketika pergi berangkat kerja yang dilakukan setiap hari tentu membutuhkan kendaraan.

Kendaraan-kendaraan saat ini tidak mahal semua kok, khusunya untuk motor, masih ada motor yang dijual dibawah Rp 20 jutaan yang cocok untuk dibeli oleh kalangan menengah.

Tetapi kebanyakan motor yang mengaspal di jalan Indonesia rata-rata beAt dan Mio, yang memang pabrikan Honda dan Yamaha merupakan dua merk motor paling laku di tanah air.

Jika kalian tidak ingin motor yang beAt lagi atau Mio lagi di saat membeli motor, berikut rekomendasi motor bagi kalian jika ingin tampil berbeda di jalanan indoneia.

Suzuki Address FI

Suzuki Address FI Standard Rp 19.933.500
Harga motor matic ini hampir menyentuh angka 20 juta rupiah. Suzuki Address FI menawarkan fitur-fitur lebih canggih dan performa yang lebih tinggi dibandingkan dengan model Nex II. Mesinnya yang dilengkapi dengan teknologi Fuel Injection (FI) menjadikan penggunaan bahan bakar lebih efisien dan responsif.

Yamaha Gear 125

Gear 125 Standar Rp. 18.505.000 dan Gear 125 S-Version Rp.19.220.000
Motor matic murah ini memiliki fitur lebih lengkap, namun selisih harganya tidak berbeda jauh dengan Mio M3. Dapur pacu yang digunakan sama saja dengan Mio M3, mengandalkan mesin Blue Core 125cc yang bisa memacu motor dengan tenaga puncak mencapai 7 kW dan torsi hingga 9.6 Nm.

TVS Dazz

TVS Dazz Rp. 14.450.000 dan TVS Dazz FI Rp. 14.950.000
Bisa dikatakan bahwa TVS Dazz adalah motor matic termurah di Indonesia, Mesin SOHC 109.6cc tersebut dipadukan dengan teknologi Digitech- R + DFI Logic (Fuel Injection System) yang menjadikan mesin lebih tangguh, lebin responsif dan lebih irit.

TVS Callisto

Harga TVS Callisto Rp. 18.900.000
Desain retro motor matic murah ini terlihat unik dan cukup berbeda. TVS Callisto ditenagai oleh mesin 109.7cc dengan sistem pembakaran injeksi. Mesin ini mampu menghasilkan tenaga mencapai 5.5 kW dan torsi hingga 8.4 Nm.

Itulah rekomendasi motor under 20 juta yang bisa kalian dapatkan.