Simple Dukung Tim Biliar Siwo PWI Jateng untuk Porwanas XIV

Jumat, 16 Agustus 2024 21:33
Salah satu atlet biliar Siwo PWI Jateng tengah membidik bola sasaran saat pemusatan latihan di Simple Billiard. Foto: ist

SEMARANG, HELOINDONESIA.COM - Rumah biliar Simple Billiard menjadi sponsor utama tim biliar Seksi Wartawan Olahraga-Persatuan Wartawan Indonesia (Siwo-PWI) Jateng pada Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) XIV yang digelar di Banjarmasin, Kalsel, 19-26 Agustus mendatang.

Hal tersebut menjadi bentuk kolaborasi antara pihak swasta dan kalangan wartawan olahraga. Jalinan kerja sama tersebut juha diharapkan semakin menggelorakan semangat olahraga para wartawan.

Baca juga: Pj Gubernur Ingin Kontingen PWI Jateng Perbaiki Prestasi di Porwanas Banjarmasin

Koordinator Cabang Olahraga Biliar Siwo PWI Jateng, Rinto Wicaksono berharap, kolaborasi ini mampu membawa tim biliar Siwo PWI Jateng meraih prestasi lebih baik di berbagai ajang kompetisi, baik regional maupun nasional.

"Khususnya, semakin memasyarakatkan olahraga biliar di kalangan jurnalis muda,'' ujar Rinto di Semarang, Jumat 16 Agustus 2024.

Owner Simple Billiard, Ganang Nugroho menyambut baik kerja sama yang terjalin. Dikatakan, pihaknya memiliki komitmen kuat mendukung prestasi olahraga di kalangan wartawan Jawa Tengah, khususnya biliar. "Kami berharap dukungan kami ini akan menambah semangat rekan-rekan wartawan berlaga di Porwanas dan meraih hasil terbaik," kata Ganang yang outletnya menjadi lokasi pemusatan latihan (TC) Tim Biliar Siwo PWI Jateng.

Turnamen Biliar

Sebagai bentuk komitmen dalam pemassalan olahraga biliar di kalangan wartawan, dalam waktu dekat pihaknya berencana menggelar turnamen biliar antar media se-Jateng. "Mengenai format turnamen, baru akan kami bahas bersama Siwo setelah Porwanas. Saat ini lebih baik fokus pada Porwanas," kata pengusaha muda yang telah memiliki lima outlet biliar di Semarang ini. Dirinya berharap, melalui turnamen antar media nanti lahir atlet-atlet biliar di kalangan wartawan.

Baca juga: DCF 2024 Diharapkan Bisa Jaga Kelestarian Budaya Asli Dataran Tinggi Dieng

Diakui Rinto, regenerasi menjadi persoalan pelik yang cabang olahraga biliar. "Sebenarnya tidak hanya biliar, tapi juga di beberapa cabang olahraga yang lain," ucapnya. Menurutnya, saat ini semakin sedikit jurnalis muda yang menjadikan olahraga sebagai pilihan di waktu senggang.

Biliar sendiri menjadi salah satu cabang olahraga yang diikuti Jateng pada Porwanas XIV/Kalsel. Tiga atlet yang dipersiapkan yaitu Hermansyah Bakri (jatengekspos), Erwin Ardian (Tribun Jateng) dan Dian Chandra (Suara Merdeka). Ketiganya akan tampil di empat nomor yaitu bola 9 tunggal/ganda dan bola 8 tunggal/ganda.

Disinggung soal target, Rinto memilih untuk realistis. Dirinya hanya berharap para atlet mampu bermain lepas dan menampilkan permainan terbaik. "Jatim dan Jabar saat ini masih dominan di cabang biliar. Meski pada Porwanas terakhir di Malang, Bali dan Kepri tampil mengejutkan dengan meraih medali emas di nomor bola 8 dan 9 single," pungkasnya. (Aji)

Berita Terkini