Jadwal Tes SKD dan SKB CPNS 2024, Pejuang ASN Mesti Tahu !

Senin, 16 September 2024 15:49
Jadwal Tes SKD dan SKB CPNS 2024, Pejuang ASN Mesti Tahu ! Rakyat Bengkulu

HELOINDONESIA.COM -

 Pendaftaran CPNS 2024 telah ditutup tanggal 10 September 2024 dan hasil dari seleksi Administrasi pun sudah diumumkan

Sabtu 14 September 2024 kabarnya hasil dari seleksi administrasi akan diumumkan hingga 19 September 2024.

Setelah lolos dari tahapan seleksi administrasi, para pejuang CPNS akan langsung dihadapkan dengan tes SKD (Seleksi Kompetensi Dasar)

Baca juga: Kisi-Kisi Tes SKD CPNS 2024, Akan Dilaksanakan Bulan Oktober 2024 !

SKD adalah singkatan dari Seleksi Kompetensi Dasar, yaitu tes yang diselenggarakan oleh pemerintah untuk menilai apakah kompetensi peserta sesuai dengan standar dasar yang dibutuhkan untuk menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS). 

SKD terdiri dari beberapa jenis tes, yaitu Tes Wawasan Kebangsaan (TWK), Tes Intelegensi Umum (TIU), dan Tes Karakteristik Pribadi (TKP). Pelaksanaan SKD menggunakan sistem Computer Assisted Test (CAT).

Jadwal SKD CPNS 2024

  • Penjadwalan SKD CPNS: 2 s.d. 8 Oktober 2024
  • Pengumuman Daftar Peserta, Waktu, dan Tempat SKD CPNS: 9 s.d. 15 Oktober 2024
  • Pelaksanaan SKD CPNS: 16 Oktober s.d. 14 November 2024
  • Pengolahan Nilai SKD CPNS: 23 Oktober s.d. 16 November 2024
  • Pengumuman Hasil SKD CPNS: 17 s.d. 19 November 2024

Kemudian setelah tes SKD selesai, berikutnya kalian akan menghadapai SKB (Seleksi Kompetensi Bidang).

 SKB adalah salah satu rangkaian tes dalam seleksi CPNS untuk mengukur karakteristik dan kemampuan peserta. Secara lebih spesifik, SKB CPNS bertujuan menilai perilaku, keterampilan, dan pengetahuan kamu dalam menjalankan tugas jabatan PNS

Baca juga: Tips Mengerjakan Soal SKD di CPNS 2024 Agar Lolos dan Dapat Skor Tinggi, Kerjakan Soal Termudah !

Tujuan SKB adalah untuk menilai kesesuaian kompetensi bidang pelamar dengan standar kompetensi bidang yang dibutuhkan untuk jabatan yang dilamar. SKB berbeda-beda tergantung pada jabatan atau formasi yang dipilih oleh peserta. 

Berikut beberapa hal yang perlu diketahui tentang SKB: 

  • SKB bisa dilakukan dengan metode Computer Assisted Test (CAT) atau non-CAT. 
  • SKB bisa mencakup berbagai macam tes, seperti psikotes, tes potensi akademik, tes kemampuan bahasa asing, dan lainnya. 
  • Untuk menentukan apakah peserta lolos SKB, pihak panitia akan menghitung kombinasi nilai SKD dan SKB. 
  • Detail tes SKB bisa berbeda-beda di tiap instansi.

Jadwal SKB CPNS 2024

  • Pelaksanaan SKB CPNS Non-CAT: 20 November-17 Desember 2024
  • Pemetaan Titik Lokasi SKB CPNS dengan CAT: 20-22 November 2024

    Baca juga: Jadwal dan Materi Kisi-kisi SKD CPNS 2024, Banyak Orang yang Gugur di SKD !

  • Pemilihan Titik Lokasi SKB CPNS dengan CAT oleh Peserta Seleksi: 23-25 November 2024
  • Penarikan Data Final SKB CPNS: 26-28 November 2024
  • Penjadwalan SKB CPNS dengan CAT 29: November-3 Desember 2024
  • Pengumuman Daftar Peserta, Waktu, dan Tempat SKB CPNS dengan CAT: 4-8 Desember 2024
  • Pelaksanaan SKB CPNS: 9-20 Desember 2024

Baca juga: Cara Cek Hasil Seleksi Administrasi CPNS 2024 Diumumkan Hari ini, Lolos atatu Tidak ?

Berita Terkini