bjb Kredit Kepemilikan Rumah
Helo Indonesia

Tagihan Air Membengkak atau Meteran Bocor? Datanglah ke Gerai Perumda Tirta Benteng di MPP Kota Tangerang

M Ridwan - Nasional
2 jam 38 menit lalu
    Bagikan  
Perumda Tirta Benteng-
Ist

Perumda Tirta Benteng- - Pelanggan dapat melakukan pembayaran melalui bank BJB dan bank lainnya yang terdaftar, platform e-commerce seperti Shopee, Lazada, dan Tokopedia, serta gerai ritel seperti Alfamart, Indomaret, Lawson, dan DanDan.

HELOINDONESIA.COM - Mal Pelayanan Publik (MPP) Kota Tangerang, yang berlokasi di City Galery, Pusat Pemerintahan Kota Tangerang, kini menyediakan 142 jenis layanan dari 18 kementerian dan lembaga. Salah satu layanan yang tersedia adalah dari Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Tirta Benteng, yang menawarkan berbagai layanan bagi masyarakat.

Dewi Handayani, petugas loket Perumda Tirta Benteng, mengungkapkan bahwa loket tersebut melayani berbagai kebutuhan masyarakat terkait air, mulai dari pengaduan tentang tagihan air yang membengkak, pemeriksaan meteran air, penanganan kebocoran, hingga pendaftaran pemasangan meteran baru.

“Kami hadir di sini untuk mempermudah masyarakat dalam mendapatkan pelayanan terbaik. Di MPP, kami selalu siap membantu pelanggan yang datang dengan keluhan,” ujar Dewi.

Lebih lanjut, Dewi menjelaskan bahwa loket Perumda Tirta Benteng telah melakukan pembaruan dalam layanan pendaftaran pemasangan meteran baru. Jika sebelumnya proses ini masih dilakukan secara manual, kini telah beralih ke sistem digital melalui pemindaian barcode. Dengan teknologi ini, pelanggan dapat mengisi formulir pendaftaran secara mandiri melalui ponsel mereka.

“Kami juga menyediakan pendaftaran pemasangan meteran baru melalui scan barcode atau melalui aplikasi SiGanteng yang terintegrasi dengan Tangerang LIVE,” tambah Dewi.

Namun, untuk pembayaran tagihan air, Dewi menjelaskan bahwa layanan ini tidak tersedia di loket. Pelanggan dapat melakukan pembayaran melalui bank BJB dan bank lainnya yang terdaftar, platform e-commerce seperti Shopee, Lazada, dan Tokopedia, serta gerai ritel seperti Alfamart, Indomaret, Lawson, dan DanDan.

Sebagai informasi, loket Perumda Tirta Benteng di MPP Kota Tangerang beroperasi setiap hari Senin hingga Jumat, dari pukul 08.00 hingga 15.00 WIB. Untuk informasi lebih lanjut, masyarakat dapat menghubungi layanan SiGanteng atau melalui akun Instagram resmi @perumdatb.