Helo Indonesia

Doa Bersama Peringatan ke-77 Hari Bakti TNI AU

M Ridwan - Nasional
2 jam 15 menit lalu
    Bagikan  
TNI AU,
Ist

TNI AU, - Doa Bersama.

HELOINDONESIA.COM - Dalam rangka peringatan ke-77 Hari Bakti TNI Angkatan Udara, Lanud El Tari Kupang, Senin (22/7/2024), setelah sholat dzuhur berjamaah menggelar acara doa bersama di Masjid Al-Mujahidin Lanud El Tari.

Kegiatan yang dihadiri oleh para personel Lanud El Tari ini bertujuan untuk memohon perlindungan dan keberkahan bagi TNI AU dalam menjalankan tugas-tugasnya.

Baca juga: BSKDN Kemendagri Tekankan Pentingnya Kualitas Rekomendasi Kebijakan untuk Sukseskan Program Nasional

Acara doa bersama dipimpin oleh Kepala Pembinaan Mental Ideologi (Kabintalid) Lanud El Tari, Letkol Sus H. Mat Nazron, S.Ag, yang dalam doanya memohon kepada Tuhan Yang Maha Esa agar TNI AU senantiasa diberi kekuatan, kelancaran dan keberhasilan dalam melaksanakan tugas demi bangsa dan negara.

"Semoga peringatan ke-77 Hari Bakti TNI AU, Allah SWT senantiasa memberi kelancaran, kemudahan dan dijauhkan dari marabahaya dan pada peringatan ini Allah SWT senantiasa memberikan pahala yang berlipat ganda kepada TNI AU dalam pengabdiannya kepada bangsa dan negara" ujar Kabintalid Lanud El Tari.

Baca juga: Mau Tahu Siapa Calon Wali Kota Tangsel dan Cagub Banten 2024 Peraih Suara Tertinggi Hasil Survei Tahap II PERWATAS, Simak!

Hari Bakti TNI AU diperingati setiap tanggal 29 Juli untuk mengenang peristiwa heroik pada tahun 1947, di mana para pahlawan udara TNI AU mengorbankan nyawa demi mempertahankan kemerdekaan Indonesia.

Dengan semangat yang sama, Lanud El Tari berkomitmen untuk terus menjaga langit Indonesia dengan penuh integritas dan profesionalisme.