Helo Indonesia

Hasil Rapat Pleno KPU Tangsel, 50 Anggota DPRD Tangsel Terpilih Periode 2024-2029

M Ridwan - Nasional
Rabu, 29 Mei 2024 15:19
    Bagikan  
Terpilih,
Ist

Terpilih, - 50 Orang Anggota DPRD Tangsel Terpilih Periode 2024-2029.

HELOINDONESIA.COM - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tangerang Selatan (Tangsel) telah menggelar Rapat Pleno Penetapan Perolehan Kursi Partai Politik untuk Anggota DPRD Kota Tangsel dan Penetapan Calon Terpilih Anggota DPRD Kota Tangsel Pemilu 2024. Rapat tersebut dilaksanakan di Trembesi Hotel BSD pada Selasa (28/5/2024).

Dalam rapat pleno tersebut, M. Taufiq MZ selaku Ketua KPU Kota Tangsel pun membacakan 50 nama anggota DPRD terpilih periode 2024-2029.

Setelah rapat pleno selesai, pihak KPU Tangsel berencana untuk menyerahkan hasilnya kepada para pengurus partai politik terpilih serta gubernur Banten melalui Wali Kota.

Baca juga: Garuda Indonesia Resmi Menjadi Official Airline Komite Olahraga Nasional Indonesia 

"Alhamdulillah telah dilaksanakan rapat pleno hari ini dengan lancar, dan KPU Tangsel akan menyerahkan hasil rapat pleno ini kepada para pengurus partai politik masing-masing serta gubernur Banten melalui Wali Kota," ungkap M. Taufiq MZ.

Menurut M. Taufiq MZ pelantikan para anggota DPRD Kota Tangsel terpilih akan diserahkan kepada DPRD Kota Tangsel.

Ia juga menjelaskan, ada 50 anggota DPRD Kota Tangsel terpilih dengan komposisi dari 10 partai politik, dimana 26 anggota lama dan 24 anggota baru.

Baca juga: Kain Tenun Tumanggal, Kebanggaan Purbalingga yang Kini Rambah Pasar Amerika

"Ada 10 partai politik yang berhasil masuk ke DPRD Kota Tangsel kali ini. Di antara 50 anggota DPRD terpilih, 26 merupakan anggota DPRD yang lama, dan 24 sisanya merupakan wajah baru dalam DPRD Kota Tangsel," jelasnya.

Rapat pleno tersebut dihadiri Wakil Wali Kota Tangsel Pilar Saga Ichsan dan jajaran forkompinda, perwakilan dari ke-10 partai politik, Bawaslu Tangsel, perwakilan KPU Provinsi Banten serta tamu undangan lainnya.