bjb Kredit Kepemilikan Rumah
Helo Indonesia

Soul Of Art 21 Pelukis di City Mall Lampung

Nabila Putri - Lain-lain
Sabtu, 18 November 2023 14:04
    Bagikan  
Soul Of Art 21 Pelukis di City Mall Lampung

Pelukis dan karyanya yang ikut Pameran Soul of Art di City Mall (Foto Bambang SBY/Helo)

Oleh Bambang SBY*

LAMPUNG,HELOINDONESIA.COM -- Sebagai pelukis, saya bangga, City Mall Lampung ikut mengapresisasi karya pelukis Lampung dengan menyediakan tempatnya untuk Pameran dan Bazar Lukisan "Soul of Art" di lokasinya Jl. Yos Sudarso, depan Gunung Kunyit, Kecamatan Bumiwaras, Kota Bandarlampung selama 10 hari (10-20/11/2023).

Karya-karya mereka menarik perhatian para pengunjung mall, dari anak-anak hingga orang dewasa. Mereka seolah dibetot perhatiannya untuk mengasah rasa seninya lewat karya-karya para pelukis Lampung. Seakan, pameran ini jadi oase di mall tersebut.

Para pengunjung sejenak melihat dan mengapresiasi lukisan cat air, cat minyak, hingga ampas kopi. Bahkan, ada yang menawar lukisan yang bagus dan melakukan negosiasi agar karya pelukis pameran bisa dimiliki dan dinikmati di rumahnya.

Baca juga: Arinal Buka Kejuaraan Sepatu Roda Inline Freestyle Piala Gubernur Lampung 2023

Para pelukis yang tampil memang sudah malang-melintang dalam rimba seni lukis dan karya-karyanya yang memiliki karakteristik tersendiri dalam mengekspresikan karya-karyanya lewat cat dan kanvas. Mereka juga lintasgenerasi.

Ada 21 perupa, yakni Agus, Ayu Sasmita, Anshori Djausal, Anggi Sidiq, Anwar Sanusi, Anna Slira, Aden, Atman, Cupa, David, Drajat, Eko Martoyo, Esthakaliza, Fajrul E, Icon art - Koliman, Ryan Arta, Sisna Ningsih, Solahudin, Yulius Bernardi, Zuhdan Naufal.

Mereka datang dari Kabupaten Lampung Tengah, Lampung Selatan, Pringsewu, Lampung Selatan bahkan dari kabupaten terjauh dari pusat provinsi, yakni Kabupaten Waykanan. Setiap pelukis mendapatkan jatah dua lukisan yang dipamerkan.

Baca juga: PBJ: Pemenang Tender Umroh Balam Biar Mahal Asal Pengalaman


Icon Arisnanto, koordinator kegiatan pameran ini dari Pondok Seni Lampung, Jl. Pagar Alam 2, Kedaton, Kota Bandarlampung. Dirinya menyajikan lukisan yang bahannya dari ampas kopi, butuh kreatifiltas dan ketekunan membuat karyanya.

Pameran ini tak lepas dari juga peran Naufal, arsitek Mall City Lampung, yang hobi melukis kaligrafi. Naufal sangat terpengaruh relejiusitas dirinya. Icon, dan para pelukis berharap gebrakan ini dapat terus berkelanjutan sebagai media interaksi antara pelukis dan masyarakat.

Rugi rasanya jika tak melihat pameran, setidaknya dari pameran ini, kita bisa membawa pulang rasa, Soul of Art" dari pusat perbelanjaan modern City Mall Lampung. Salam seni.

* Pelukis