Indonesia Memiliki 700 Budaya Kebugaran, Tapi Hanya 15 Ethno Wellness yang Terdata

Selasa, 21 Maret 2023 19:43
Akhyaruddin, pakar ethno wellness Indonesia.(ist)

JAKARTA, HELOINDONESIA.COM - Indonesia sejatinya kaya akan budaya. Salah satunya ethno spa atau ethno wellness atau kebugaran etnik.

Tradisi kebugaran etnik ini merupakan hasil dari kekayaan adat istiadat beragam suku bangsa di tanah air.

Mulai dari pijat, pengobatan tradisional, rempah-rempah, ritual adat dan istiadat suku dan sebagainya.

Namun sayangnya, ethno wellness ini nyaris punah ditelan jaman. Hanya sedikit orang yang mengenal apa itu ethno wellness.

Padahal, tempat-tempat kebugaran semacam spa sudah banyak bermunculan. 

Sayangnya, hanya sedikit sekali yang mengangkat ethno spa sebagai usaha kebugaran.

Karena itu, melalui Indonesia Wellness Tourism International Festival (IWTIF) keberagaman ethno wellness atau kebugaran etnik di  Indonesia terus digaungkan.

IWTIF ini merupakan daya dorong dari masyarakat terhadap ilmu ethno wellness. Ilmu ini didapat dan dikembangkan dari para ahli. 

"Bukan dari kita. Sampai saat ini ethno wellness sudah dikenali ada 15," ujar Achyaruddin .

Di satu sisi, Indonesia itu memiliki 700 budaya. Namun yang baru dikenali hanya 15 ethno wellness saja. 

Menurutnya, dari 15 ini sudah ada bukti otentik bahwa ethno wellness ini sudah dikenali anak bangsa.

"Bukan kita menyalahkan anak bangsa. Tapi anak bangsa terlalu fokus pada informasi-informasi media barat. Sehingga informasi budaya kita tertinggal," paparnya.

Sehingga, ethno wellness yang merupakan kekayaan budaya Indonesia jadi terabaikan.

Padahal, tegas Akhyaruddin, ethno wellness ini sudah sangat kaya. 

"Dari segi rempah-rempah, dari segi cara melakukan perawatan tubuh. Apa pijatnya, apa lulurnya, apa makannya,. Apa pakaiannya. Cara mandi uapnya.

Kalau di negara luar, ya begitu cara mandi uapnya. 

"Tapi di budaya kita,  mandi uap itu ada 15 cara di ethno wellness kita, " tambahnya.

Akhyaruddin mencontohkan Jepang dan China dalam mengenalkan budaya mereka ke masyarakat dunia.

Dia bersyukur selama hidupnya bisa berkeliling dunia. Namun yang menjadi sorotannya soal Budaya adalah negara Jepang dan China tersebut.

"Kedua negara ini sangat ngotot mengenalkan budaya-budaya mereka ke masyarakat dunia. Sehingga, ethno wellness mereka pun mendunia, seperti pengobatan tradisional dan lainnya," tutup Akhyaruddin. 

 

Berita Terkini