bjb Kredit Kepemilikan Rumah
Helo Indonesia

Fisioterapi Ternyata Efektif Dilakukan Setelah Alami Serangan Janrtung

Ratu Mandiri - Ragam -> Kesehatan
Jumat, 21 Juli 2023 18:28
    Bagikan  
JANTUNG
dokumen

JANTUNG - Ilustrasi orang yang sakit jantung

HELOINDONESIA.COM - Jika kamu punya masalah dengan pergerakan anggota tubuh akibat cedera, sakit, atau disabilitas, fisioterapi bisa jadi solusinya. Yuk, kita bahas!

KAPAN HARUS FISIOTERAFI
-Tulang, sendi, & jaringan lunak. Bentuknya bisa berupa sakit punggung, leher, pundak, atau cedera saat berolahraga.


-OTAK ATAU SISTEM SYARAF
Kondisi ini berupa masalah pergerakan, akibat stroke atau penyakit Parkinson.

-JANTUNG
Setelah mengalami serangan jantung, rehabilitasi perlu dijalani.

- PARU-PARU DAN PERNAPASAN

Terapi juga diperlukan, jika pernah mengalami penyakit paru obstruktif kronis (PPOK) dan fibrosis kistik.

- KONDISI KHUSUS PADA ANAK
Fisioterapi dibutuhkan, jika anak mengalami distrofi otot, cerebral palsy, dan keterlambatan
perkembangan.

- KESEHATAN WANITA DAN DISFUNGSI DASAR PANGGUL
Dalam kasus ini, kondisinya berupa hilangnya kontrol kandung kemih dan mengalami limfedema atau pembengkakan jaringan.

APA YANG DILAKUKAN SAAT FISIOTERAPI?

EDUKASI
Fisioterapis akan menganjurkan postur dan teknik yang tepat untuk mencegah cedera lanjutan.

EXERXISE
Kamu juga perlu melakukan exercise untuk meningkatkan kesehatan dan mobilitas, serta memperkuat anggota tubuh tertentu.

TERAPI MANUAL
Fisioterapis akan melakukan terapi untuk mengurangi rasa sakit dan kaku, serta membantu pergerakan tubuh.

Fisioterapi bisa mencegah risiko sakit atau cedera yang lebih parah lagi, lho! Untuk mendapatkan perawatan terbaik, kamu perlu menjalani sesi dalam beberapa minggu. Jadi, tidak instan, ya!