bjb Kredit Kepemilikan Rumah
Helo Indonesia

Ini Alasan Gresini Ducati Berikan Livery Spesial Untuk Kakak Beradik Marc dan Alex Marquez di MotoGP San Marino 2024

6 jam 20 menit lalu
    Bagikan  
Foto
X @MotoGP

Foto - Ini Alasan Gresini Ducati Berikan Livery Spesial Untuk Kakak Beradik Marc dan Alex Marquez di MotoGP San Marino 2024

HELOINDONESIA.COM -

Marc Marquez berhasil menang back to back di MotoGP 2024, setelah juara di AragonGP dan kemarin ia kembali juara di MotoGP San Marino, Minggu (8/9/2024) malam WIB.

The Baby Alien, julukan Marc Marquez berhasil menjadi yang tercepat di Gran Premio Red Bull di San Marino e della Riviera di Rimini.

Namun ada hal yang berbeda saat Marc Marquez tampil dan juara di MotoGP San Marino 2024 kemarin.

Baca juga: Marc Marquez Kerasukan Alien Kembali Juara di MotoGP San Marino 2024 !

Motor Marc Marquez dan wear pack yang dipakai nya memiliki warna yang berbeda dan penampilannya sangat klasik, kenapa hal itu bisa terjadi ?

Tak hanya Marc Marquez tetapi adiknya yaitu Alex Marquez juga menggunakan warna atau livery yang spesial.

Bukan karena mereka kakak beradik melainkan karena mereka berada dalam satu tim yang sama yaitu Gresini Ducati.

Gresini Ducati memang memiliki tradisi khusus saat tampil di MotoGP San Marino.

Baca juga: Hasil Investigasi Kecelakaan Alex Marquez Dengan Pecco Bagnaia di MotoGP Aragon 2024, Siapa yang Bersalah ?

Karena balapan di San Marino sudah seperti rumah sendiri oleh Gresini, mereka sudah menggunakan livey spesial sejak tahun 2022.

Tradisi livery khusus tersebut adalah sebuah bentuk penghormatan kepada Fausto Gresini, sang pendiri tim yang juga pembalap legendaris Italia. Inspirasinya datang dari motor Garelli. Yang membawa Fausto Gresini juara dunia di kelas GP125 pada musim 1987.

Warna-warna itu tidak hanya menunjukkan keanggunan dan kecepatan motor yang dikendarainya. Tapi juga jadi ikon yang pantas dikenang oleh para penggemar balap motor di seluruh dunia.

Livery itu jadi simbol kejayaan dan dedikasi Fausto Gresini sebagai rider profesional dalam dunia balap. Sekaligus demi mengukuhkan namanya sebagai salah satu legenda dalam sejarah MotoGP.

Baca juga: 3 Tahun Tak Merasakan Podium Pertama, Marc Marquez Bisa Meraihnya di MotoGP Aragon 2024?