bjb Kredit Kepemilikan Rumah
Helo Indonesia

Sayap PDIP Hendaki Nanda Jadi Bupati Pesawaran 2024-2029

Herman Batin Mangku - Nasional -> Politik
Senin, 29 April 2024 08:54
    Bagikan  
PILBUP PESAWARAN
Helo Lampung

PILBUP PESAWARAN - Taruna Merah Putih Pesawaran menghendaki Nanda sebagai Bupati yang akan datang (Foto Rama/Helo)

LAMPUNG, HELOINDONESIA.COM - Elemen masyarakat mulai menghendaki Nanda Indira Dendi maju sebagai bakal calon bupati (bacabup) Kabupaten Pesawaran. Tak main-main, sayap pemuda PDIP yang mulai mewacanakannya: Taruna Merah Putih (TMP).

"Kami sepakat Nanda Indira Dendi yang paling cocok melanjutkan perjuangan Dendi Ramadhona memimpin Kabupaten Pesawaran," kata Ketua DPC TMP Kabupaten Pesawaran Eduan Lesmana.

Dia mengungkapkan kesepakatan tersebut muncul saat Halal Bihalal Idul Fitri 1445 dan Rapat Koordinasi (Rakor) Pengurus DPC TMP pasca-Pemilu 2024 tentang sikap politik jelang Pilkada 2024.

"Bumi Anda Jejama butuh pemimpin enerjik, humanis, serta terbukti rekam jejaknya dan semua itu ada di sosok Bunda Nanda," ujar Eduan di salah satu rumah makan di Bandarlampung, Minggu (28/4/2024).

Selama mendampingi Bupati Dendi Ramadhona, Nanda ikut mengukir prestasi antara lain:
1. Penurunan stunting hingga 10 persen pada tahun 2023 sampai mendapatkan penghargaan Satyalencana Wira Karya (SWK) Presiden RI.

2. Penghargaan Perempuan Inspiratif mewujudkan Program Bangga Kencana atas kepeduliannya pada stunting.

3. Menasionalkan hingga menduniakan sulam jelujur. Kerajinan masyarakat yang awalnya hanya untuk taplak meja menjadi berbagai produk lainnya, termasuk pakaian dan peci.

"Masih banyak penghargaan dan pengakuan yang didapat Bunda Nanda saat menjalankan program kerjanya buat masyarakat Kabupaten Pesawaran," ujarnya kepada Helo Indonesia.

Menurut Eduan Lesmana, DPC TMP Pesawaran akan melaporkan kesepakatan ini DPC PDI Perjuangan Kabupaten Pesawaran serta akan beraudiensi dengan Ketua DPD TMP Provinsi Lampung. "Secepatnya," katanya.

Selain membahas soal politik, DPC TMP Kabupaten Pesawaran juga akan melakukan perekrutan anggota TMP Kabupaten Pesawaran. "Bidang Pengembangan Pemuda, kami akan bakti sosial dan Turnamen E-sport," katanya. (Rama)


 - 

Tags