bjb Kredit Kepemilikan Rumah
Helo Indonesia

FLS2N Digelar, Disdikbud Tubaba Harapkan Penampilan Terbaik

Nabila Putri - Nasional -> Peristiwa
Selasa, 30 April 2024 13:45
    Bagikan  
FLS2N Digelar, Disdikbud Tubaba Harapkan Penampilan Terbaik

Sekretaris Disdikbud saat di Konfirmasinya (Foto Rohman/Helo Indonesia Lampung)

LAMPUNG, HELOINDONESIA.COM - Digelarnya Festival Lomba Seni Siswa-siswi Nasional (FLS2N), Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba) Lampung, berharap kepada anak-anak yang mengikuti lomba, dapat menampilkan yang terbaik.

Hal tersebut dikatakan Kepala Disdikbud Tubaba, Budiman, diwakili Sekretarisnya, Abdul Rahman, saat dikonfirmasi di lokasi pelaksanaan FLS2N, di SMPN 02 Tumijajar, Tubaba, pada Senin (29/04/2024).

Abdul Rahman mengatakan, bahwa Disdikbud Tubaba menggelar lomba yang dilakukan secara nasional, tetapi masih di tingkat Kabupaten.

“Perlombaan ini diikuti oleh seluruh sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Kabupaten Tubaba,” Jelasnya.

Baca juga: Ini Pemenang Mulei Menganai Kabupaten Tubaba Tahun 2024

Lanjut dia, FLS2N ini merupakan lomba Tahunan yang sebenarnya ada 3 jenis perlombaan, yaitu lomba Seni, lomba Olimpiade Olahraga, dan lomba Sains. Dan yang sekarang dilaksanakan adalah lomba seninya.

“Lomba Seni untuk cabang perlombaan SMP antara lain, 1. Lomba Seni Tari Kreasi, 2. Solosong, 3. Pantomim, 4.Desain Grafis/Gambar, 5. Ansambel atau Gitar duet,” Terangnya.

Kemudian, untuk cabang perlombaan Tingkat SD diantaranya, 1. Lomba Seni Tari Kreasi, 2. Solosong, 3. Pantomim, 4. Cerita Bergambar, 5. Kriya Anyam.

“Perlombaan ini dilaksanakan hanya 1 hari, dan diikuti 29 sekolah di Tubaba, SD 18 sekolah, SMP 11 sekolah. Masing-masing perwakilan sekolah yang mengirim siswa-siswi mereka, sebelumnya sudah mengikuti seleksi tingkat Kecamatan dan mendapatkan juara, dan sekarang seleksi tingkat Kabupaten,” Ungkapnya.

Baca juga: Mau Bayar Tagihan Gas PGN ? Pakai L-Online Bank Lampung Aja

Kemudian, untuk para juri diambil dari orang-orang khusus Seni yang memang kompeten di bidangnya masing-masing.

“Kami berharap kepada masing-masing sekolah, minimal 1 yang diikuti dari berbagai perlombaan ini, karena kita juga mencari potensi anak-anak di Tubaba, dan semoga untuk anak-anak yang sedang melaksanakan perlombaan dapat menampilkan yang terbaik, sehingga dapat menjadi pemenang dan dapat mewakili Kabupaten Tubaba di tingkat Provinsi maupun Nasional,”Imbuhnya (Rohman).