bjb Kredit Kepemilikan Rumah
Helo Indonesia

Hallena Angelica Rilis Lagu Saat Kau Tua usai Bertemu Para Lansia

Jumat, 19 Januari 2024 21:44
    Bagikan  
Hallena Angelica Rilis Lagu  Saat Kau Tua usai Bertemu Para Lansia

Hallena Angelica Thomas

HELOINDONESIA.COM - Penyanyi remaja asal Kota Semarang, Hallena Angelica Thomas menunjukkan totalitasnya dalam dunia tarik suara.

Saat ini dia merintis dan menapaki blantika musik yang dipenuhi oleh bakat muda. Melalui lagu ciptaannya, ''Saat Kau Tua" , yang menyentuh hati, gadis 15 tahun ini berupaya menarik perhatian publik.

Ya, musik memang bukan sekadar tentang melodi, tetapi juga kisah di balik lagu. Dengan teliti, siswi kelas IX SMP Karangturi ini menggambarkan perjalanan hidup seseorang yang menua, tidak lagi mampu berjalan dengan cepat, muncul keriput di wajah, dan tubuh yang melemah tak berdaya.

Ide untuk menciptakan lagu tersebut muncul saat Hallena terlibat dalam kegiatan amal dan pelayanan, mengunjungi berbagai panti wredha dan bertemu dengan para lansia dalam kondisi yang menyentuh hati.

Kepada media, remaja berbakat ini berbicara tentang dedikasinya terhadap kegiatan amal.

"Musik bagi saya bukan hanya tentang seni menyanyi, tetapi juga tentang memberikan dampak positif pada komunitas kita. Saya senang dapat berkontribusi dengan berinteraksi dengan para lansia, membawa kebahagiaan dalam hidup mereka," kata Hellena dalam keterangannya, Jumat 19 Januari 2024.

Kepekaan Sosial

Single terbarunya, Saat Kau Tua bukan sekadar lagu, tetapi juga cermin kepekaan sosial Hallena terhadap realitas kehidupan. Dengan lirik yang sarat empati, karya ini menjadi suara bagi mereka yang sering dilupakan dalam kehidupan sehari-hari.

Hallena berhasil menggabungkan bakat musik dengan kepeduliannya, menciptakan karya yang tidak hanya menggetarkan hati, tetapi juga mengajak pendengar untuk merenung dan peduli terhadap sesama.

Sebelumnya, Hallena yang juga seorang selebgram, dan model berbagai produk menyanyikan dan menciptakan lagu-lagu seperti Bagai Cinderella,  Walau Air Mata, Hatiku Berserah dan Tuhan Kekuatanku.

Keahliannya dalam menciptakan lagu dan bakat menyanyi memberikan peluang pada anak keempat dari pasangan Imelia dan Nurdin Thomas ini untuk menjadi seorang penyanyi profesional. Untuk mendengarkan single terbarunya, Saat Kau Tua, Anda dapat menikmatinya melalui YouTube Hallena Angelica. (Aji)