bjb Kredit Kepemilikan Rumah
Helo Indonesia

Wali Kota Akhirnya Teriak DBH Tak Kunjung Cair, Gubernur Dinilai Tak Peduli

Herman Batin Mangku - Ekonomi -> Keuangan
Selasa, 5 Maret 2024 18:14
    Bagikan  
DBH
Helo Lampung

DBH - Wali Kota Eva Dwiana ketika mengatakan kekecewaannya DBH tak cair-cair (Foto Hajim/Helo)

LAMPUNG, HELOINDONESIA.COM -- Wali Kota Bandarlampung Eva Dwiana akhirnya "berteriak" Pemprov Lampung masih "menahan" Dana Bagi Hasil (DBH) Kota Bandarlampung Triwulan I, II dan III Tahun 2023 sekitar Rp100 juta dan DBH tahun 2022 sisa Rp15 miliar.

"Bunda lihat Gubernur tidak mau tahu (peduli) persoalan bagi hasil ini, seharusnya memahami dong, bagi hasil ini kan untuk daerah, itu kan haknya daerah, tidak boleh ditahan-tahan," ujarnya usai peluncuran air kemasan di PDAM Way Rilau, Selasa (5/3/2024).

Menurut Wali Kota Eva, pihaknya tak mau lagi kirim surat ke Pemprov Lampung karena sudah beberapa kali dilakukan, Sekdakot sudah menemui Kepala Badan Keuangan Provinsi, dan Sekda kota juga bertemu dengan Sekdaprov.

Menurut Wali Kota Eva, DBH sangat penting untuk pembangunan kota. "Kok diulur-ulur, ada apa ya?" tanyanya kepada para wartawan. Dikatakannya, DBH itu untuk pembangunan infrastruktur dan program-program pemerintah lainnya.

Informasi dari Pemerintah Pusat, DBH sudah dikirim via Provinsi Lampung. Dia mengungkapkan kekecewaannya terhadap jawaban dari DBH yang selalu nanti dan nanti.

“Pemerintah pusatkan sudah mengirimkan DBH untuk bantu provinsi. Harusnya provinsi juga harus tahu dong bahwa daerah sedang membutuhkan, bukan hanya untuk pembangunan saja tapi semua program,” tegas Bunda Eva.

Dilanjutkannya,"Kita meminta hak untuk membantu daerah dan kita membangun Bandarlampung bukan untuk gaya-gayaan. Ini memang program pemerintah yang harus dibangun,” tandasnya. (Hajim)


--

 - 

Tags